Kamis, 27 September 2012

Pengaruh kebudayaan barat terhadap kebudayaan nasional


Namun, bahasa yang lebih tepatnya pengaruh kebudayaan asing terhadap kebudayaan nasional atau kebudayaan Indonesia.
Kebanyakan generasi muda jaman sekarang lebih menyukai kebudayaan-kebudayaan luar dibanding kebudayaan dalam negri. Mereka menilai kebudayaan luar itu lebih keren, lebih bagus dll. Dan mereka kurang suka dengan kebudayaan nasional. Karena, mereka menganggap kebudayaan nasional dibilang membosankan, kuno dll. Pengaruh kebudayaan asing antara lain adalah Globalisasi.
Pengaruh globalisasi ini sangat terlihat jelas, antara lain adanya Teknologi-teknologi yang sudah canggih sekarang.
Langsung ke intinya saja, jadi pengaruh kebudayaan asing ini terkadang selalu menjadi hal-hal yang negatif kepada masyarakat generasi muda. Kebanyakan dari mereka jauh lebih tau kebudayaan asing daripada kebudayaan nasional. Entah kenapa?
Tapi tidak semua kebudayaan asing selalu berdampak negatif, kita dapat mengambil hal-hal yang positif dari kebudayaan asing. Jadi tidak harus kita terima dengan senang hati smua kebudayaan asing yang masuk, dan juga tidak harus ditolak secara mentah-mentah. Kita hanya perlu bijaksana saja dalam memilih dan menyaring kebudayaan yang masuk di kebudayaan nasional. Itu menurut saya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar